Blog,HIBURAN,NEWS,OLAHRAGA Italia Bungkam Israel 4-1, Pesta Gol di UEFA Nations League

Italia Bungkam Israel 4-1, Pesta Gol di UEFA Nations League

Italia

Udine – Timnas Italia tampil dominan dalam lanjutan UEFA Nations League 2024/2025 dengan kemenangan meyakinkan 4-1 atas Israel. Bermain di Blueenergys Stadium, Udine, Selasa (15/10/2024) dini hari WIB, Gli Azzurri menunjukkan superioritasnya atas The Skyblue and Whites dalam pertandingan yang berjalan ketat sejak awal.

Sejak peluit dibunyikan, kedua tim saling jual beli serangan. Italia yang mengandalkan Mario Retegui di lini depan, beberapa kali mengancam gawang Israel. Penyerang Atalanta itu menjadi momok bagi pertahanan lawan, dan usahanya akhirnya membuahkan hasil di menit ke-41. Italia mendapatkan hadiah penalti setelah Sandro Tonali dilanggar oleh Daniel Peretz di dalam kotak penalti. Retegui yang dipercaya sebagai eksekutor berhasil menaklukkan kiper Israel dan membawa Italia unggul 1-0 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, semakin meningkatkan intensitas serangannya. Giovanni Di Lorenzo menggandakan keunggulan di menit ke-54 melalui sundulannya yang memanfaatkan umpan Giacomo Raspadori. Skor berubah menjadi 2-0, dan semakin percaya diri untuk mendominasi permainan.

Perlawanan Italia Terhadap Israel

Namun, Israel tidak tinggal diam. Mereka sempat memperkecil kedudukan menjadi 1-2 di menit ke-66. Abu Fani berhasil mencetak gol melalui skema sepak pojok, memberikan harapan bagi Israel untuk mengejar ketertinggalan. Namun, harapan itu tak berlangsung lama, karena hanya enam menit berselang, Davide Frattesi kembali memperlebar jarak bagi Italia. Dengan tendangan kaki kirinya, Frattesi mencatatkan gol ketiga bagi Gli Azzurri, menjadikan skor 3-1.

Tak puas dengan keunggulan dua gol, mereka menambah derita Israel melalui gol kedua Giovanni Di Lorenzo di menit ke-79. Pemain bertahan ini kembali menunjukkan ketajamannya di depan gawang, mengunci kemenangan dengan skor akhir 4-1.

Kemenangan telak ini membawa Italia memuncaki klasemen Grup A2 dengan koleksi 10 poin dari empat pertandingan. unggul satu poin atas Prancis, yang berada di posisi kedua. Dengan performa impresif ini, mereka semakin dekat untuk melaju ke babak selanjutnya di UEFA Nations League.

Susunan Pemain
Italia: Vicario, Di Lorenzo, Bastoni, Calafiori, Cambiasso, Frattesi, Fagioli, Tonali, Di Marco, Raspadori
Israel: Glazer, Baltaxa, Nachmias, Feingold, Hazizia, Kanichowsky, Abu Fani, Liel Abada, Gloukh, Peretz, Madmon

Baca Juga : Daniel Maldini Jalani Debut Manis Bersama Timnas Italia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post