Solo – Persis Solo saat ini berada dalam fase penantian terkait keputusan penting dari Kongres PSSI yang akan berdampak besar pada persiapan mereka untuk Liga 1 musim depan, terutama dalam hal perekrutan pemain asing.
Manajer Persis Solo, Chairul Basalamah, mengungkapkan bahwa timnya masih menunggu hasil keputusan Kongres PSSI untuk memastikan langkah yang akan diambil tidak berseberangan dengan aturan yang ditetapkan. Dalam wawancara eksklusif dengan Bola.com, Chairul menyampaikan bahwa Kongres PSSI yang direncanakan berlangsung pada 9 atau 10 Juni 2024 akan menjadi momen penentu bagi langkah strategis timnya.
“Segala sesuatunya kita masih menunggu ketok palu dari kongres PSSI. Jangan sampai persiapan atau perekrutan pemain kita lakukan, tiba-tiba berubah, jadi kita tunggu konkretnya dari PSSI,” kata Chairul.
BACA JUGA : Persib di Ambang Juara BRI Liga 1
Langkah Persis Solo di Tengah Penantian
Walaupun menunggu keputusan resmi, manajemen Persis Solo tidak tinggal diam. Mereka telah mulai mempersiapkan beberapa aspek penting tim, termasuk menggodok nama-nama pelatih yang berpotensi memimpin tim musim depan. Salah satu nama yang sedang dipertimbangkan adalah pelatih musim lalu, Milomir Seslija.